Germas Untuk Masyarakat Lebih Sehat

Germas Untuk Masyarakat Lebih Sehat
GERMAS 2
Semua Sehat : Para peserta melakukan senam bersama sebelum pelaksanaan Gerakan Masyarakat Sehat Di Lapangan Wiyung./Doth

Surabaya, eHealth.  Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN)  ke-52, yang jatuh pada tanggal 12 November 2016, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia meluncurkan  progam Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS), sesuai dengan tema HKN 2016 ‘Indonesia Cinta Sehat’ dan sub tema ‘Masyarakat Hidup Sehat, Indonesia Kuat’.

GERMAS adalah  gerakan nasional yang diprakarsai oleh  Presiden RI Joko Widodo yang mengedepankan upaya promotif dan preventif. Sebab saat ini Indonesia tengah mengalami perubahan pola penyakit yang sering disebut transisi epidemiologi. Perubahan ini ditandai dengan meningkatnya kematian dan kesakitan akibat penyakit tidak menular (PTM), seperti stroke, jantung, diabetes melitus dan lain-lain.

Dampak meningkatnya PTM akan menyebabkan hilangnya potensi/modal sumber daya manusia. Tanpa upaya signifikan, kecenderungan kesakitan dan kematian akan terus meningkat seiring dengan pola hidup masyarakat yang cenderung tidak aktif secara fisik, rendah dalam mengkonsumsi buah dan sayur, mengkonsumsi rokok dan alkohol serta jarang melukakan pemeriksaan kesehatan.

Peluncuran program Germas secara nasional ini dilakukan di 10 kabupaten/kota di seluruh Indonesia pada hari Rabu (15/11/2016). Kesepuluh kabupaten/kota tersebut meliputi Kabupaten  Bantul (Yogyakarta), Kabupaten Bogor (Jawa Barat),  Kabupaten Pandeglang  (Banten), Kota Batam (Kep. Riau), Kota Jambi (Jambi), Kota Surabaya (Jawa Timur), Kota Parepare (Sulawesi Selatan), Kabupaten Purbalingga (Jawa Tengah), Kabupaten Padang Pariaman (Sumatera Barat), dan Kota Madiun (Jawa Timur).

GERMAS 1
Check Up Gratis : Salah seorang peserta pencanangan Germas sedang melakukan pemeriksaan kesehatan secara gratis di sela-sela kegiatan berlangsung./Doth

Di Kota Surabaya, pembukaan Germas dilakukan di Lapangan Kecamatan Wiyung. Sebelum acara puncak pembukaan Germas, ratusan sisawa-siswi dan tenaga kesehatan melakukan senam sebagai tanda tubuh sehat didapat dengan melakukan aktivitas yang menyehatkan.

Gerakan Masyarakat Hidup Sehat sendiri bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan bagi setiap orang untuk hidup sehat agar peningkatan derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya dapat  terwujud. (Dot)