KOTA SURABAYA MENJADI CONTOH PELAKSANAAN INTEGRASI LAYANAN PRIMER (ILP) YANG ADA DI INDONESIA

KOTA SURABAYA MENJADI CONTOH PELAKSANAAN INTEGRASI LAYANAN PRIMER (ILP) YANG ADA DI INDONESIA

Halo #DulurSehatSBY Kota Surabaya merupakan salah satu pilot percontohan pelaksanaan Integrasi Layanan Primer (ILP) yang ada di Indonesia, proses implementasi dan pengembangan ILP terutama pada kompetensi Kader Surabaya Hebat (KSH) menjadi pembeda dari
kota – kota lainnya. Kementrian Kesehatan RI berkolaborasi bersama PATH telah melaksanakan Kick Off dan Diseminasi Hasil Asesmen Penerapan ILP Kota Surabaya di Balai Kota Surabaya (25/03/2024).

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi beserta Ibu Rini Indriyani menyambut kedatangan dari Kemenkes dan PATH dengan senang, karena Pemkot Surabaya berkeinginan pelayanan kesehatan tidak hanya berfokus pada Puskesmas saja.

Fokus Integrasi layanan primer yaitu mendekatkan layanan kepada masyarakat, meningkatkan pemantauan wilayah setempat sejalan dengan tujuan Bapak Walikota sehingga akan dicanangkan 1 Pustu 1 Kelurahan.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Sekertaris Daerah Kota Surabaya, Asisten Wali Kota Surabaya, Kepala Dinas Kesehatan Surabaya beserta jajarannya, BAPPEDALITBANG Kota Surabaya, Bapemkesra, Kepala Diskominfo, Camat dan Lurah Kota Surabaya, PATH, SOMNIA, USAID Momentum, Wahana Visi, dan UNICEF

@surabaya
#surabayahebat
#sehatsurabayaku
#banggasurabaya